Karimun, Aurarakyat.com – Masyarakat Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri) membanjiri kegiatan Tabligh Akbar Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf dalam rangka halal bihalal serta syukuran Kabupaten Karimun, Jumat (17/5/2024).
Kegiatan tersebut berlangsung di lapangan Puteri Kemuning Coastal Area dan dibuka oleh Bupati Karimun serta dihadiri unsur FKPD di Karimun.
Dalam sambutannya, Bupati Karimun, Aunur Rafiq menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepara Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf yang bersudi hadir di Karimun untuk memberikan tausiyah agama.
Ia mengharapkan masyarakat senantiasa menjaga kerukunan dan silahturahmi antar sesama sehingga Kabupaten Karimun menjadi negeri yang Baldatun Thoyyibatun Wa Robbun Ghofur.
Pada kesempatan tersebut, Bupati juga mengajak masyarakat untuk memberikan doa dan dukungan kepada rakyat Palestina serta saudara-saudara yang terkena musibah bencana alam.
“Mari kita jadikan Kabupaten Karimun negeri yang mencintai nabi Muhammad SAW serta para keturunannya dan senantiasa bersholawat. Tak luput kita panjatkan doa untuk saudara-saudara kita yang saat ini sedang berjuang di Palestina dan yang terkena musibah,” kata dia.