Karimun, Aurarakyat.com – Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut tiga, Mahfud MD dijadwalkan akan berkunjung ke Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau. Kedatangan Mahfud MD di Kabupaten Karimun untuk menghadiri sejumlah agenda, salah satunya menyambut Hari Ulang Tahun Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) dan Jalan Santai di Coastal Area Karimun.
“Benar, dari rundown acara yang kami terima bapak Mahfud MD akan ke Karimun pada hari ini dan besok,” ucap Adi Hermawan Ketua DPC Partai Hanura Kabupaten Karimun.