Puluhan Pelajar SMA di Karimun Ikuti Lomba Orasi Kebangsaan

oleh -

Karimun, Aurarakyat.com – Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke 95 tahun, Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Karimun dan Pemuda Demokrat Karimun menggelar lomba orasi kebangsaan, Sabtu (28/10/2023). Diikuti 27 peserta dari pelajar tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) di Karimun.

Ketua DPC GMNI Karimun, Ria Pazira mengatakan dalam perlombaan itu pihaknya mengangkat tema “Dengan Semangat Sumpah Pemuda, Kita Suarakan Nilai-nilai Persatuan Demi Masa Depan Pemuda Karimun Yang Lebih Baik”.

Ria juga menyampaikan perlombaa orasi itu memiliki perbedaan tersendiri dengan pidato. Yang mana, pidato lebih formal dan memiliki struktur yang disampaikan sedangkan orasi menyampaikan pendapat, gagasan atau ide yang dapat langsung direspon publik.

“Kami terus berkomitmen untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan seperti ini, mengingat ini sebagai bentuk kepedulian kami dalam mengembangkan intelektual pemuda di Karimun,” jelasnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.