Sambut Harlantas ke 68, Satlantas Polres Karimun Gelar Donor Darah

oleh -

Karimun, Aurarakyat.com – Dalam rangka Hari Ulanh Tahun Korps Lalu Lintas (Harlantas)ke-68, personel Satlantas Polres Karimun, Kepulauan Riau menggelar kegiatan bakti donor darah, Selasa (19/9/2023).

Kasatlantas Polres Karimun, Iptu Dristica Brian Arya Leviantona menyebutkan kegiatan donor darah ini bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Karimun dan tim Dokkes Polres Karimun.

Kata dia, sebelum melakukan pendonoran darah, para personel terlebih dahulu dilakukan pemeriksaan seperti tensi hingga Hemoglobin (HB).

“Kegiatan donor darah ini memang kita sejalankan dengan Harlantas ke-68, dan sebelumnya kita juga telah menggelar kegiatan bakti sosial berupa pembagian sembako,” ucapnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.