Berikut Wilayah di Karimun Yang Menerapkan Belajar Tatap Muka di Sekolah

oleh -
Proses belajar mengajar secara langsung disalah satu SDN, Pemkab Karimun sendiri untuk proses belajar mengajar secara langsung melihat kondisi wilayah yang benar-benar dizona hijau.(Foto:Istimewa)

Karimun, Aurarakyat.com – Pemerintah Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau menyampaikan perkembangan zona wilayah aman bagi proses pembelajaran tatap muka di sekolah pada hari ini, Minggu (21/2/2021). Plt Kepala Dinas Pendidikan Karimun Fajar Horison mengatakan, bahwa terdapat tujuh Kecamatan yang menerapkan proses pembelajaran tatap muka di sekolah yaitu Kecamatan Kundur, Kecamatan Kundur Utara, Kecamatan Buru, Kecamatan Moro, Kecamatan Durai, Kecamatan Belat serta Kecamatan Ungar.

“Alhamdulillah, untuk proses belajar mengajar tatap sudah bertambah luar pulau Karimun besar. Dan, tetap kita pantau seperti apa prokesnya, apa bila ada yang terpapar di wilayah tersebut terpaksa kami tutup sementara,” terangnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.