Terjadi Lonjakan Pasien Covid-19, RSUD M Sani Karimun Tambah Ruang Isolasi

oleh -
oleh
RSUD M Sani tambah ruang isolasi pasien Covid-19
RSUD M Sani tambah ruang isolasi pasien Covid-19.(Foto:Andre)

Karimun, Aurarakyat.com – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Muhammad Sani Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau mengalami pelonjakan kasus pasien Covid-19 hingga saat ini.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Bidang Pelayanan RSUD M Sani Karimun, Ade Kristiawan telah menambahkan fasilitas ruangan isolasi bagi pasien suspect dan probable di Karimun.

“Seiring bertambahnya pasien covid-19 dan pasien Suspect di Karimun, memang pihak RSUD M Sani telah menambahkan fasilitas ruangan isolasi untuk menampung pasien. Semuanya ada 8 kamar yang disediakan di ruangan isolasi,” jelasnya kepada media ini, Rabu (14/10/2020).

Lalu, Ade mengatakan bahwa hingga saat ini, total pasien positif Covid-19 yang sedang dalam masa perawatan di RSUD M Sani berjumlah 16 orang dan 5 orang terindikasi suspect Covid-19.

“Sampai hari ini kami sudah menampung sebanyak 16 pasien positif dan beberapa pasien suspect atau probable Covid-19, memang ini diperlukan untuk menambah kapasitas ruangan bagi setiap pasien yang bertambah,” ucapnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.